Admin
16 Oktober 2025
KEJAKSAAN NEGERI BLORA
Kebakaran kandang ayam terjadi di Dukuh Gedangbecici, Desa Kutukan, Kecamatan Randublatung, Kabupaten Blora, Rabu (15/10/2025). Kabid Damkar Satpol PP Kabupaten Blora, Hariyanto Purnomo mengatakan, kebakaran tersebut terjadi sekira pukul 11.15. Kandang ayam yang terbakar milik Ramin (61). Hariyanto menjelaskan, kronologi kebakaran terjadi saat salah seorang penjaga kandang ayam, Nonon Subagyo mendengar suara seperti terbakar dari lantai 3 sebelah timur kandang. "Ternyata saat dicek, telah terjadi kebakaran dan api sudah melahap hingga atap kandang. Kemudian penjaga kandang ayam itu berusaha menyelamatkan diri dengan keluar kandang dan menyelamatkan barang- barang yang bisa diselamatkan," jelasnya.
Setelah itu, penjaga kandang mencari bantuan ke warga. Lalu ada warga yang berinisiatif untuk meminta bantuan ke Polsek Randublatung, dan Damkar. "Mendapatkan laporan itu, kami menugaskan petugas mendatangi lokasi untuk memadamkan api. Setibanya di lokasi pemadaman kebakaran langsung dilakukan, sekaligus pendinginan memastikan tidak ada titik api yang masih menyala," terangnya. Hariyanto menyampaikan, penyebab kebakaran kandang ayam itu diduga karena korsleting listrik. Kerugian ditaksir mencapai Rp2,5 miliar. "Yang terbakar itu bangunan kandang berbentuk rumah tiga lantai, 15 mesin blower, 10 pemanas kandang. 25 ribu ayam broiler juga ikut terbakar. Kandangnya baru diisi sekira 3 hari, jadi ayamnya masih kecil-kecil (ayam doc)," paparnya.